Pemeriksaan Sekdaprov Riau, SF Hariyanto di KPK Direncakan Minggu ini

Senin, 03 April 2023

Sekdaprov Riau, SF Haryanto

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah menjadwalkan klarifikasi harta beberapa pejabat pekan ini, termasuk Sekdaprov Riau, SF Hariyanto usai istrinya pamer gaya hidup hedon di media sosial.

"Ini di bidang kedeputian pencegahan dan nanti akan dilakukan oleh tim direktorat LHKPN KPK, hari rabu dan hari kamis ada beberapa pihak yang akan diklarifikasi, antara lain dari pegawai Ditjen pajak dua orang, kemudian dari riau hari kamis sudah dijadwalkan, kemudian juga dari bombana," ucap Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri dilansir detikcom, Senin (3/4/2023).

Ali menuturkan, para pejabat itu akan diklarifikasi LHKPN-nya. Ali menyebut surat undangan pemanggilan klarifikasi kepada para pejabat itu sudah dikirim.

"Nanti itu pihak-pihak yang akan diklarifikasi LHKPN-nya. Tentu KPK melalui direktorat LHKPN sudah melakukan pemeriksaan terhadap LHKPN-nya yang kemudian data dan informasi yang kami peroleh di lapangan perlu dilakukan klarifikasi terhadap para pihak tersebut," tuturnya.

"Tentu surat undangan sudah disampaikan dan kami mengimbau kepada para pihak ini untuk bisa hadir sesuai jadwal yang sudah disampaikan," tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, Sekdaprov Riau, SF Hariyanto dianggap telah membodohi masyarakat dengan berbagai alibi berusaha menutupi gaya hidup mewah keluarganya.

Mulai dari tas mewah istri yang disebut KW, istri liburan pakai tiket promo hingga perayaan ultah sang putri di toko Ritz Carlton.

Netizen pun berbondong-bondong menuding Sekda Riau itu membodohi masyarakat dengan segala alibi konyolnya.

"Jadi seorang pemimpin jangan suka membodohi rakyatnya pak SF hariyanto Sekda riau!!! Jadilah contoh pemimpin yang bisa mempertanggungjawabkan semua kelakuan dan ucapannya," ujar netizen di Instagram Idntimes.

"Masyarakat udah pada pinter woy,,," ujar netizen lain.(*)