Rupiah Hari Ini Ketar-Ketir, Ada Kabar yang Bikin Khawatir

Kamis, 29 Juli 2021

(Foto: Kontan)

JAKARTA, PROPERTYBISIS - Nilai tukar rupiah hari ini tertekan hingga ke kisaran Rp14.500 per dolar AS pada Rabu, 28 Juli 2021. Melansir dari RTI, rupiah hari ini sempat jatuh hingga ke level terdalam di angka Rp14.516 per dolar AS Rabu pagi tadi.

Sampai dengan pukul 10.52 WIB, rupiah terkoreksi -0,12% ke level Rp14.502 per dolar AS. Rupiah juga harus mengakui kekalahan atas dolar Australia (-0,13%), euro (-0,19%), dan poundsterling (-0,09%). 

Pada saat yang sama, rupiah anjlok menjadi mata uang paling lemah di Asia setelah won (0,40%) dan dolar Taiwan (0,19%). Dengan kata lain, rupiah melemah di hadapan dolar Singapura (-0,21%), ringgit (-0,18%), yuan (-0,18%), baht (-0,16%), dolar Hong Kong (-0,16%), dan yen (-0,14%). 

Rupiah hari ini kembali tertekan mengingat adanya kabar indikasi kebijakan tapering oleh The Federal Reserve (The Fed) yang semakin menguat. Pelaku pasar pun mulai mengantisipasi hasil rapat kebijakan moneter bank sentral AS tersebut. 

"Secara umum, rupiah bergerak konsolidatif dalam kisaran sempit sejak awal pekan ini karena pasar mengantisipasi hasil rapat kebijakan moneter bank sentral AS yang akan dirilis dini hari nanti," jelas pengamat pasar uang, Ariston Tjendra, dikutip dari Antara, Rabu, 28 Juli 2021. (warta ekonomi/wan)